Sambutan Dekan Fakultas Hukum
Dr. SUDIYANA SH,M.Hum
Bismillahirrahmanirrahim
Assalamu’alaikum Wr., Wb.,
Saudara Sekalian yang Saya Hormati,
Fakultas Hukum Universitas Janabadra yang berkedudukan di kota Yogyakarta dengan berasaskan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 dengan jati diri Nasionalisme danPatriotisme dan berwawasan Kebangsaan. Fakultas Hukum didirikan bersamaan dengan berdirinya Universitas Janabadra, yang awalnya bernama Perguruan Tinggi Janabadra yang didirikan pada 7 Oktober 1958 oleh para tokoh pendidikan dan tokoh masyarakat. Pendiri Universitas Janabadra antara lain: Mr. KPH. Soedarisman Poerwokoesoemo.
Fakultas Hukum Universitas Janabadra Yogyakarta pada saat ini mempunyia dua program studi yaitu Pertama; Program studi Hukum Program Sarjana yang berdasarkan Surat Keputusan Direktur Dewan Eksekutif Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Nomor :
622/SK/BAN-PT/Ak.Ppj/S/II/2024 tanggal 27 Februari 2024, mendapat peringkat A. dan Kedua; Program Sutudi Hukum Program Magister (S2), yang erdasarkan Surat Keputusan Direktur Dewan Eksekutif Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Nomor : 95/SK/BANPT/Ak.Ppj/M/I/2023 tanggal 11 Januari 2023, Program Magister Hukum mendapat peringkat Baik Sekali.
Sistem pembelajarannya sesuai dengan Permenristekdikti Nomor 53 tahun 2023 tentang Sistem Penjaminan Mutu Perguruan Tinggi, dengan menerapkan sistem Outcome Base Education (OBE) dan menjalanakan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) serta menerapkan sistem Rekognisi Pemblajaran Lampau (RPL). Dengan fasilitas pembelajaran seperti Learing Manajemen Sistem (LMS), Perpustakaan yang lengkap, ruang belajar mandiri yang cukup, dan fasiitas internet yang memdai, mahasiswa dapat mengikuti proses pembelajaran dengan mudah dan sangat terjangkau.
Untuk mewadahi proses pembelajaran guna mendapatkan skill bidang hukum, Fakultas hukum memiliki beberapa lembaga, seperti Lembaga Konsultasi Dan Bantuan Hukum (LKBH), Sentrea HKI, Pusat Studi Hukum dan HAM, Pusat Kajian Hukum Konstitusi
(PKHK), dan beberapa Lembaga mahasiswa seperti; Unit Pengabdian dan Studi Hukum (UPSH), Uni Studi Hukum Perdata (USHP). Kemudian untuk mendukung kegiatan akademik, Fakultas Hukum telah bekerja sama dengan beberapa Instansi Pemerintah seperti Pengadilan
Negeri, Pengadilan Tata Usaha negara, Pengadilan Agama, PengadilanMiliter, Kejaksaan Negeri, dan kerjasama dengan berbagai perguruan Tinggi baik dalam maupun Luar Negeri seperti Faculty Undang-Undang Universitas Kebangsaan Malaysia, Faculty of law Universitas
Youngsun Korea, Faculty of Law of Diego Catholic Korea, dan sebagainya.
Dengan fasilitas-fasiltas tersebut, dan didukung para staf pengajar yang bergelar akademik Profesor, dan Assoc Profesor, termasuk para Dosen Praktisi baik Hakim, Jaksa maupun Advokat dan Birokrat; Fakultas hukum Universitas Janabadra telah meluluskan sarjana-sarjana hukum yang bekerja di pemerintahan seperti Kejaksaan Agung, Mahkamah Agung, di Lembaga Independen seperti Ombusment Republik Indonesia, dan juga sebagai teoritis dosen, peneliti dan praktisi hukum seperti Hakim, Jaksa, Advokat, dan Notaris, termasuk, banyak yang bekerja pada kantor swasta di bagian legal officer.
Demikian apa yang dapat saya sampaikan, dan atas perhatiannya diucapkan terimakasih.
Wassalamu’alaikum Wr., Wb.,
Yogyakarta, Juni 2024.
Dekan
Dr. Sudiyana, SH. M. Hum.