Promosi Doktor Ilmu Hukum Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Hari Kamis, 19 Juni 2025 telah dilaksanakan Ujian Terbuka Doktor Ilmu Hukum oleh Bapak Dr. Happy Trizna Wijaya, SH., MH. Disertasi yang dipertahankan dengan judul “Pengaturan Objek Jaminan Fidusia dalam Bentuk Benda Persediaan (Inventory) dalam Perspektif Kepastian Hukum bagi Kreditur” di depan majelis penguji, yaitu:

  1. Prof. Dr. Mulyanto Nugroho, M.M., C.M.A., C.P.A. (Ketua)
  2. Prof. Dr. Slamet Suhartono, S.H., M.H. (Sekertaris)
  3. Prof. Dr. Made Warka, S.H., M.Hum. (Promotor)
  4. Dr. Krisnadi Nasution, S.H., M.H. (Ko Promotor)
  5. Dr. Endang Prasetyawati, S.H., M.Hum. (Anggota)
  6. Dr. Yovita Arie Mangesti, S.H., M.H. (Anggota)
  7. Dr. Syofyan Hadi, S.H., M.H. (Anggota)
  8. Dr. Sudiyana, S.H. M.Hum. (Anggota)
  9. Prof. Dr. Agus Sukristyanto, M.S. (Anggota)
  10. Prof. Dr. Siti Mujanah, MBA. (Anggota)

       

Selamat dan sukses untuk Bpk Dr. Happy TriznaWijaya, SH.,MH yang telah mendapatkan gelar Doktor Ilmu Hukum dan merupakan salah satu Tenaga Pendidik / Dosen Fakultas Hukum Universitas Janabadra Yogyakarta. Beliau adalah dosen muda yang berdedikasi tinggi serta memiliki loyalitas terhadap lembaga dan selalu menjunjung tinggi nama baik Fakultas Hukum Universitas Janabadra Yogyakarta.